Gerakan Sosial #KitaSama Kasih Untuk Sahabat Disabilitas
![]() |
www.indonesiabermimpi.org (dok. @id_bermimpi) |
Sejak kecil saya diajarkan oleh
orang tua dan lingkungan keluarga untuk selalu menghormati orang lain dalam
kondisi apapun itu. Menjalin pertemanan dengan siapapun itu tanpa pandang bulu.
Termasuk dengan sahabat disabilitas. Justru saya banyak belajar dari mereka
untuk lebih semangat lagi dalam menjalani kehidupan. Mereka sangat berupaya
untuk bertahan hidup dan meraih mimpi-mimpi, cita-cita dan keinginannya.
Salah satunya yaitu dapat hidup
mandiri tidak menyusahkan banyak orang. Sahabat disabilitas punya banyak
kemampuan dimana kalau diasah terus menerus akan menjadi sesuatu yang
mengesankan serta bermanfaat. Mereka sangat bersabar untuk berlatih dan giat
mencoba hal-hal yang baru ditengah keterbatasan.
![]() |
www.indonesiabermimpi.org (dok. @id_bermimpi) |
Beberapa bulan lalu, seorang teman mengajak
saya bergabung dalam gerakan sosial untuk mendukung mewujudkan mimpi-mimpi
sahabat disabilitas. Tanpa pikir panjang saya mengiyakan ajakannya. Kemudian saya
bertemu dengan para sahabat disabilitas dengan berbagai kemampuan dan bakatnya.
Ada yang bernyanyi, bermain musik, hingga olahraga.
Melalui program Indonesia Bermimpi
saya termasuk salah satu orang yang berharap bahwa program ini dapat
mencerahkan banyak orang termasuk generasi muda yang masih lemah kesadarannya
untuk saling menghormati, saling mengasihi, saling mendukung terhadap sahabat
disabilitas. Mereka itu saudara kita, saudara sebangsa setanah air yang patut
kita dukung untuk meraih cita-cita mereka. Kita sebagai non disabilitas wajib
membantu mereka sebagai bentuk rasa syukur terhadap nikmat karunia ALLAH SWT.
Baru-baru ini viral beredar video
beberapa mahasiswa yang membully temannya yang sahabat disablitas, belum lagi
ada siswa SMP yang melakukan hal sama, secara pribadi saya sedih dan prihatin
tentang sikap mereka. Maka dari itu, saya merasa harus mendukung program
Indonesia Bermimpi agar program ini bisa berjalan dengan baik dan dapat
merangkul seluruh generasi muda Indonesia untuk berbuat baik terhadap sesama
tanpa memandang dia bagaimana, dia siapa, anaknya siapa, dari keluarga mana,
dan sebagainya.
Juni 2017 lalu Gerakan Sosial
#KitaSama merupakan program dari Indonesia Bermimpi yang mencoba menginspirasi
kita semua untuk mendukung mewujudkan mimpi-mimpi sahabat disabilitas. Memerlukan
1 juta dukungan untuk mewujudkannya. Maka mengapa kita non disabilitas tidak
mencoba mendukung?
Bayangkan sebagai non disabilitas
saja tidak mudah untuk meraih mimpi. Butuh semangat kuat, tekad bulat, serta
dukungan dari berbagai pihak dan pastinya doa yang tidak pernah putus untuk
meraihnya. Bagaimana dengan sahabat disabilitas kita?
Maka dari itu tidak ada salahnya
teman-teman segera memberikan dukungannya dengan cara meregistrasi data diri ke
www.indonesiabermimpi.org jangan lupa juga untuk follow akun Instagramnya @id_bermimpi.
Di sana teman-teman juga dapat
berkontribusi nyata mengikuti semua program kegiatannya. Jangan lupa juga untuk
share kegiatan baik ini dan ajak teman-temanmu untuk turut mendukung juga. Semakin
banyak yang mendukung, maka mimpi sahabat disabilitas akan segera terwujud.
Dengan mendukung Gerakan Sosial #KitaSama, berarti kita telah melakukan kebaikan untuk membantu sesama. Harapannya gerakan ini dapat pula menjadi ruang bersilaturahmi dan alat pemersatu bangsa untuk menuju Indonesia yang lebih baik.
![]() |
www.indonesiabermimpi.org (dok. |
tetap semanggat mbak...
BalasHapuscara merawat hewan